[ZRC] KAWASAKI "Baby Ninja" ZX-130 RIDERS CLUB

English is the main language of [ZRC] KAWASAKI "Baby Ninja" ZX-130 RIDERS CLUB facebook group. It is a CLOSED group. They attracted 1,770 members. So it is a Medium group. You can find this group by searching 100569512779 on Google, Bing or Yahoo. 2015-01-29 18:43:07 is the closest date we have information about it.

"Be a good Rider, good Brother, and good for GOD"

ZX-130 Riders Club (ZRC) adalah sebuah perkumpulan pengguna / penggemar motor Kawasaki ZX-130 yang berdiri sejak 26 Agustus 2006 di Pelabuhan Ratu - Sukabumi.
Setidaknya ada 3 jenis aliran yang ada pada pecinta ZX, yakni aliran Speed, aliran fashion, dan aliran Standard. Tentu dengan kelebihan dan kekurangannya masing2.

Apapun aliran ZX-nya Yuk ikut silaturahmi dgn gabung di Kopdar rutin ZRC 2 mingguan (minggu ke 1 dan ke 3) sabtu malam jam 20.00 di TMP Kalibata, Jakarta Selatan.

ini grup untuk menampung rasa persaudaraan dan saling share manfaat para member ZRC maupun ZX-130 Riders di seluruh Indonesia....

* catatan:
Tidak ada tolerir lagi buat komen2 yg bersifat memecah belah ZRC, menghasut, dan mengadu domba. Admin akan ikhlas dan senang hati menghapus komen bahkan anggota grup ybs tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Ingat selalu moto kita: "Be a good Rider, good Brother, and good for GOD"





Sekilas Tentang ZX-130

Kawasaki ZX-130 adalah sebuah motor yg diklasifikasikan sebagai "bebek Super" dengan kapasitas mesin di atas 125 cc.
Dengan mesin 130 cc, kelahirannya pun diklaim Kawasaki sebagai turunan Kawasaki Ninja untuk versi motor bebek sehingga dilabeli sebagai "Baby Ninja".

Sang "Baby Ninja" mnghadirkan beberapa keunggulan utama dari jenis motor Bebek Super:

1. Tenaga yg besar
Kapasitas mesin 130 cc, mampu melaju hingga
kecepatan 130 kpj.

2. Kestabilan Tinggi
Kestabilan memang mnjadi ciri khas motor yg satu ini.
Sanggup stabil di kecepatan tinggi sekalipun di saat
motor merek lain dah "terombang-ambing" kena angin.

3. Konsumsi BBM Ekonomis
Konsumsi 1 liter sanggup menempuh jarak sekitar 50-55
KM, karena dilengkapi karbu jenis vacum NCV 24,
mampu mengoptimalkan pembakaran yg lebih ieal drpd
jenis karbu skep.

4. Design yg Fenomenal
Dengan mengaplikasikan tangki BBM di depan (bukan di
bawah jok), membuat bagasi motor menjadi sangat
luas (16 liter). Designya juga berlekukan sangat tajam
sehingga sangat Futuristik.

5. Nyaman dikendarai
Hal ini membuat ZX-130 sangat bersahabat dalam
berkendara jarak jauh. Tidak mudah pegal seperti
bebek lainnya. Keoptimalan posisi stang, sadel,
dan footstep membuat motor ini senyaman mengndarai
motor-motor besar.